Friday, January 20, 2012

materi perkuliahan bimbingan dan konseling di sekolah


Layanan bimbingan “penggumpulan data”
Komponen pengumpulan data mencakup penggunaan aneka teknik, metode, dan alat untuk menemukan, memperoleh serta menyimpan informasi tetntang berbagai aspek pada orang yang dibimbing (asessment).
a.    Alat alat tes
1.    Aspek aspek tensting yang relevan
Alat yang digunakan adalah tes yang distandarisasikan (standardized test), yang membuat koleksi persoalan, pernyataan atau tugas, yang dianggap representatif bagi yang bersangkutan (sample of item).
Standarisasi à cara penyelenggaraan tes, cara memeriksanya, dan penentuan norma penafsiran adalah seragam.
Tes merupakan instrumen penelitian yang objektif, dalam arti bahwa peyelengaraan, pemeriksaan atau skoring, dan penafsiran tidak tergantung pada pendapat pribadi orang yang menggunakan alat itu; juga taraf validitas dan taraf reliabilitas keseluruhan tes serta taraf keuskaran dan taraf diskriminasi masing masing item dalam tes, diketahui dengan melalui penelitian eksperimental sebelum alat tes dierarkan secara luas.

Alat – alat tes akan digunakan dengan tujuan tertentu. Empat tujuan pokoknya adlaah sebagai berikut:
-          Untuk meramalkan  atau memperkirakan
-          Untuk mengadakan seleksi
-          Untuk mengadalkan klasifiksi
-          Untuk mengadakan evaluasi

2.    Pembagian alat alat tes menurut  isi
-          Tes hasil belajar (achievement test), mengukur apa yang telah dipelajari di berbagai bidang studi.
-          Tes kemapuan intelektual, yang mengukur taraf kemampuan berfikir, terutama berkaitan dengan potensi untuk mencapai taraf prestasi tertentu dalam belajar di sekolah (Mental Ability Test, Intelligence Test, Academic Ability; Scholastic Aptitude Test)
-          Tes kemampuan khusus atau tes bakat khusus, yang mengukur taraf kemampuan seeorang untukberhasil dalam bidang studi tertentu, program pendidikan vocasional tertentu atau bidang pekerjaan tertentu, lingkupnya lebih terbatas dari tes kemampuan intelektual.
-          Tes minat, yang mengukur kegiatan/kesibukan macam apa yang paling disukai seseorang
-          Tes perkembangan vokasional, yang mengukur taraf perkembangan orang muda dalam hal kesadaran kelak akan memangku suatu pekerjaan atau jabatan, dalammemikirkan hubungan antara memangku suatu jabatandan ciri-ciri kepribadianserta beraneka tuntutan sosial ekonomis; dan dalam menyusun serta megimplementasikan rencana pembangunan masa depan dirinya.
-          Tes kepribadian, mengukur ciri-ciri kepribadian yang bukan kahs sifat kognitif, seperti sifat kanker, gaya tempramen, corak kehidupan emosional, kesehatan mental, jarinan relasi sosial dengan ornag lain, dan anek bidang kehidupan yang menimbulkan kesukaran dalam penyesuaian diri

b.    Alat alat notes
1.    Angket tertulis
Alat ini memuat sejumlah item dan pertanyaan yang harus dijawab oleh siswa secara tertulis juga (pupil quetionnaire; personal information blank). Denga mengisi angket ini siswa memberikan keterangan tentang sejumlah hal yang relevan bagi keperluan bimbingan, seperti keterangan tentang keluarga, kesehatan jasmani, riwayat pendidikan, pengalam belajar di sekolah dan di rumah, pergaulan sosial, rencana pendidikan lanjutan,kegiatan di luar sekolah, hobi dan kesukaran yang mungkin dihadapi.
2.    Wawancara informasi
Wawancara informasi adalah alat pengumpulan data untuk memperoleh data dan informasi dari siswa secara lisan. Wawncar nformasi digunakan untuk mengumpulkan data dan informasi yang sulit diperoleh dengan cara lain; untuk mengecek kebenaran dari fakta dan data yang telah diketahui melaui saluran lain; dan untuk mengadakan observasi terhadap tingkah laku siswa.
3.    Otobiografi
Otobiografi merupakan karangan yang ditulis oleh siswa mengenai riwayat hidupnya sampai pada saat sekarang. Riwayat hidup dapat mencakup keseluruhan hidupnya yang lampau atau hanya satu aspek kehidupan saja.
4.    Anekdota
Anekdota (anecdotal record) merupakan laporan singkat tentang perilaku seorang siswa dan memuat dekripsi objektif tentang tingkah laku siswa pada saat tertentu
5.    Skala penilalian
Skala penilaian (rating scale) merupakan sebuah daftar yang menyajikan sejumlah sifat atau sikap sebagai butir atau item. Pada setiap butir harus disajikan sampai beberapa jauh subjek yang dinilai memiliki sikap itu
6.    Sosimetri
Sosiometri merupakan suatu metode untuk memperoleh data tentang jaringan hubunga sosial dalam suatu kelompok, yang ebrukuran kecil sampai sedang (10-50 orang), berdasarkan prefensi anta anggota kelompok satu sama lain.
7.    Kunjungan rumah
Kunjungan rumah bertujuan lebih mengenal lingkunngan hidup siswa sehari-hari, bila informasi yang dibutuhkan tidak dapat diperoleh melaui angket atau wawancara informasi
8.    Kartu pribadi
Kartu pribadi merupakan aplikasi dari penyusuna suatu arsip yang memuat data penting seseorang. Yaitu disusun sacara kornologis dan semakin bertambah luas karena penmabahan data secara kontinue.
9.    Studi kasus
Merupakan metode untuk mempelajari keadaan dan perkembanga siswa secara lengkap dan mendalam, dengan tujuan memahami individualitas siswa lebih baik dan membantunya dalam perkembangan selanjutnya.

No comments:

Post a Comment